Laboratorium Komputer Madrasah Ideal di Zaman Modern - MTs NU SERANGAN

Sekilas Info

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Minggu, 12 Maret 2017

Laboratorium Komputer Madrasah Ideal di Zaman Modern

Laboratorium madrasah Sekolah Ideal di Zaman Modern


Di zaman modern ini Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) terus berkembang pesat menghasilkan produk berupa alat canggih yang telah merambah ke dalam dunia pendidikan. Dalam pendidikan terdapat pembelajaran bagi peserta didik yang dituntut untuk menguasai TIK sesuai perkembangan yang telah terjadi agar pengetahuan dan kemampuannya tidak tertinggal zaman. Sekolah selaku tempat diadakannya pembelajaran secara formal harus menyediakan sarana pra-sarana yang menunjang pembelajaran TIK dengan baik. Diantara banyak sarana disekolah yang telah disediakan pemerintah terdapat salahsatu sarana pra-sarana yang sampai saat ini menunjang pembelajaran TIK yaitu laboratorium komputer. Berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Pasal 43 dalam Permana (2014, hlm. 51) sebuah laboratorium komputer merupakan prasarana yang wajib bagi semua sekolah di Indonesia dan Propinsi Bali khususnya. Laboratorium komputer yang telah diadakan di sekolah tentunya harus memiliki standar yang baku sesuai kebijakan pemerintah. Standar laboratorium komputer baku yang telah ditentukan pemerintah lebih idealnya harus memiliki standar tambahan yang mengikuti zaman modern sekarang ini. Maka dari itu dapat dicermati beberapa standar ideal laboratorium komputer yang dapat diterapkan di zaman modern ini.
Menurut Ibrahim (2003, hlm.42) Laboratorium komputer adalah sarana yang digunakan untuk berlangsungnya praktikum komputer sebagai pendekatan pembelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Idealnya bukan hanya praktikum komputer yang dilakukan tetapi pembelajaran TIK berupa inovasi lain dari dunia komputer dari perkembangan zaman modern. Untuk menunjang pembelajaran inovasi modern tentunya harus di berikan fasilitas laboratorium komputer yang memadai sesuai standar ideal agar kegiatan pembelajaran efektif. Sehingga apa yang di pelajari dan di praktikkan peserta didik didapat penguasaan pengetahuan yang lebih luas lagi. Pemerintah sebenarnya sudah menetapkan standar ideal melalui kebijakan standar laboratorium dalam Permendiknas nomor 24 tahun 2007. Ruangan laboratorium yang ideal memiliki panjang 30m dan lebar 5m yang digunakan untuk 15 peserta didik dengan rasio minimum luas ruang laboratorium komputer adalah 2 m2/peserta didik. (Marpanaji, 2014, hlm.68). Untuk perabotan laboratorium terdiri dari kursi peserta didik 1 buah/peserta didik, meja 1 buah/2 peserta didik, kursi guru 1 buah/guru, meja guru 1 buah/guru. Sedangkan peralatan Pendidikan teridiri dari Komputer 1 unit/2 peserta, Printer 1 unit/lab, Scanner 1 unit/lab, Titik akses Internet 1 titik/lab, LAN sesuai banyak komputer, Stabilizer sesuai banyak komputer, dan modul praktek 1 set/komputer. (Ali, 2009, hlm.3).
Dengan menerapkan standar ideal fasilitas laboratorium komputer di sekolah yang ditetapkan oleh pemerintah sebenarnya belum memenuhi kriteria perkembangan di zaman modern. Masih banyak yang perlu di tambahkan untuk mencapai idelisme sejati sehingga pengetahuan yang didapat lebih luas lagi tidak sekedar praktikum komputer biasa. Perkembangan yang dapat diadopsi seperti perkembangan komputer dengan bentuk papan tulis fisik yang dapat dipakai oleh siswa untuk berkreatifitas menuangkan idenya khususnya dalam hal menggambar. Ada juga komputer yang bisa menampilkan simulasi secara nyata melalui virtual reality di ruang lab menggunakan handset virtual reality (VR) sehingga pembelajaran terasa lebih jelas dan menyenangkan. Tetapi masalahnya untuk memenuhi semua itu sebuah lab harus mengelurkan budget yang tidak kecil karena semuanya berasal dari peralatan yang canggih yang berkembang zaman modern ini (Jusak, 2013, hlm. 85). Hal besar ini dapat dicermati oleh semua orang pelaku pendidikan terutama pemerintah dengan penerapan pada salahsatu sekolah model tidak perlu semuanya karea masih menjadi sebuah pemikiran yang bisa dicoba untuk kemajuan pendidikan yang sesuai perkembangan zaman modern.

Kisi-kisi Soal PAS 2022/2023

Berikut daftar tautan untuk melihat dan atau mengunduh kisi-kisi soal PAS Tahun Pelajaran 2022/2023 untuk jenjang MTs kelas 7, 8 dan 9. Semo...

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages